Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Natal & Tahun Baru, PT KAI Operasikan KA Terpanjang di Indonesia

Bandung – Esok (4/12), masyarakat bisa mulai merasakan sensasi menaiki api terpanjang di Indonesia karena rencananya akan mulai mengoperasikan KA Kertajaya Tambahan pada 4 Desember 2015. “Rencananya akan diluncurkan 4 Desember ini,” ujar Agus Petugas Bandung Daop 2, kemarin (2/12).

KA Kertajaya Tambahan tersebut merupakan modifikasi dari Kereta Kertajaya yang beroperasi di koridor Pasar Senen – Pasar Turi . Rangkaian KA Kertajaya yang awalnya hanya berjumlah 8 ditambah menjadi 14 gerbong untuk KA Kertajaya Tambahan. “Total seat-nya menjadi 1.484 penumpang,” tambahnya.

Dari penuturan Agus, diketahui bahwa KA Kertajaya Tambahan sengaja diluncurkan menjelang momen Natal dan Tahun baru. Peluncuran ini juga menjadi solusi untuk mengantisipasi di musim liburan tersebut. Mulai 20 Desember hingga 31 Desember 2015, KA Kertajaya Tambahan akan dioperasikan 2 hari sekali. Sedangkan di luar momen tersebut, KA Kertajaya Tambahan hanya akan dijalankan pada akhir pekan.

Untuk pengoperasian perdananya esok, PT sudah membuka pemesanan KA Kertajaya tambahan sejak 26 November 2015 lalu. PT KAI juga memberikan promo untuk pembelian tiket KA Kertajaya hingga keberangkatan 10 Januari 2016 mendatang. “Harga tiket masih (tergolong) promo Rp 125.000, tapi itu bukan kereta PSO (subsidi),” pungkas Agus.