MAKASSAR – Balai Pengelola Kereta Api Sulawesi Selatan (BPKA Sulsel) menambah jadwalperjalanan KA Sulsel, yang saat ini juga melayani hari Sabtu dan Minggu. Selain itu, juga ada rencana penambahan jumlahgerbong yang akan beroperasi dalam waktu dekat, bertujuan untuk mengakomodasi animo masyarakat yang terus meningkat.
“Buat #sobatBPKA ada update penamaan perjalanan KA yaa, kereta yang biasa kita gunakan kereta merah itu loh, nama perjalanannya KA Andalan Celebes dan kereta yang biasa kita gunakan di hari sabtu minggu (weekend) yang kuning itu loh, nama perjalanannya KA Lontara,” tulis BPKA Sulsel dalam akun Instagram resminya. “Lokal pride banget kan namanya. Yukk naik KA Sulsel.”
Sementara itu, Humas BPKA Sulsel, Riyan, menyampaikan bahwa dalam waktu dekat, akan ada penambahan gerbong kereta api. Hanya saja, jumlah dan tanggal pasti kedatangan gerbong tersebut masih belum dapat disampaikan. “Rencana dalam waktu dekat ada penambahan gerbong kereta,” katanya singkat tanpa bersedia menjelaskan lebih rinci.
BANDARHARJO – Untuk mengurangi kemacetan di Pantura Semarang, Weleri dan Purwodadi, PT KAI Daop IV Semarang secara resmi meluncurkan Kereta Api (KA) Komuter Kedungsepur, Minggu (28/9) siang kemarin. Kereta api ini menggunakan 4 gerbong rangkaian […]
Jakarta – Jutaan umat Islam akan kembali menggelar aksi Simpatik 55 yang digagas oleh Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI di Masjid Istiqlal, Sawah Besar, Jakarta Pusat, hari ini, Jumat (5/5). Untuk mengantisipasi kemungkinan terhambatnya […]
JAKARTA – Sejumlah pakar meminta pemerintah untuk menghentikan pembangunan proyek kereta cepat Jakarta-Bandung. Pasalnya, dengan harga tiket yang ditaksir mencapai Rp200 ribu per penumpang, dinilai tidak akan menarik animo masyarakat. Calon penumpang pun dikatakan akan […]
Leave a Reply