KAI & KPK Gelar Konser Ngamen Anti Korupsi di Stasiun Purwokerto

Ixfan Hendriwintoko, Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto - www.antarajateng.com
Ixfan Hendriwintoko, Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto - www.antarajateng.com

(KAI) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bekerjasama menggelar konser bertajuk ‘Ngamen Anti Korupsi’ di halaman parkir Purwokerto pada hari ini, Sabtu (14/10). Acara ini merupakan upaya KPK dan KAI untuk mengampanyekan semangat anti korupsi di Indonesia.

“Acara ini mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyuarakan gerakan antikorupsi sekaligus menyosialisasikan dampak negatif perilaku korupsi,” kata Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Ixfan Hendriwintoko, Jumat (13/10), seperti dilansir Detik.

Konser yang akan digelar pada Sabtu (14/10) pukul 18.30 WIB nanti malam ini akan dihadiri Wakil Ketua KPK Saut Situmorang bersama jajaran direksi PT KAI. Tak tanggung-tanggung, acara ini bakal dimeriahkan oleh Kentongan Dipo Daop Limo atau dikenal KEPOLIMO yang para personelnya berasal dari karyawan organik PT KAI Daop 5 Purwokerto, kemudian ada penampilan band reggae Jhonny Freedom, hingga Susi ‘Ngapak’.

Menurut Ixfan, kampanye anti korupsi ini sengaja disampaikan melalui musik karena musik dianggap sebagai salah satu media yang mudah digunakan untuk menyampaikan pesan. Di samping itu, Jhony Freedom juga dipilih sebagai pengisi acara karena namanya cukup populer di kalangan komunitas musik indie Purwokerto dan kerap membawakan lagu-lagu yang mengusung tema tentang kritik sosial.

Sedangkan Susi ‘Ngapak’ namanya mulai dikenal berkat ajang pencarian bakat ‘Bintang ’ di televisi. Susi merupakan penyanyi dangdut asli Banyumas yang saat ini juga banyak diidolakan oleh masyarakat luas. Tak cukup sampai di situ, komunitas Juguran Kopi pun akan ditampilkan untuk memperkenalkan berbagai kopi dari Tlatah Penginyongan, yakni seperti dari Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, sampai Kebumen.

“Di sela menyeduh kopi, pengunjung konser ‘Ngamen Anti Korupsi’ juga bisa menyaksikan aksi seniman mural Purwokerto dan aksi mengamen bersama komunitas railfans Spoorlimo dampingan KAI Daop 5 Purwokerto,” tutur Ixfan.

Lebih lanjut Ixfan mengatakan bila konser Ngamen Anti Korupsi ini sengaja diselenggarakan di tempat parkir stasiun lantaran tersebut adalah ruang pertemuan antara pengguna dengan elemen masyarakat yang lain. Harapannya, kampanye anti korupsi ini bisa menjangkau masyarakat luas.