
JAKARTA – Setelah menyediakan layanan tes antigen murah di 75 stasiun, PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) saat ini juga membuka layanan tes PCR terjangkau. Setidaknya, sudah ada 18 stasiun yang menyediakan layanan tersebut, termasuk di Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, Stasiun Bandung, dan Stasiun Yogyakarta, dengan tarif hanya Rp195 ribu per pemeriksaan.
“KAI kembali menghadirkan inovasi layanan yang adaptif di masa pandemi nih, #SahabatKAI,” tulis PT KAI dalam akun Instagram resminya. “Kali ini dengan menyediakan layanan tes PCR dengan harga sebesar Rp195.000, saat ini layanan tes PCR tersedia di 18 stasiun KA dan dikhususkan untuk penumpang KA antarkota (jarak jauh), yang sudah memiliki tiket atau kode booking.”
Secara lengkap, ke-18 stasiun yang telah menyediakan layanan tes PCR tersebut adalah Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, Stasiun Bandung, Stasiun Kiaracondong, Stasiun Cirebon, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Jatibarang, Stasiun Babakan, Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Purwokerto, Stasiun Yogyakarta, Stasiun Lempuyangan, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Madiun, Stasiun Surabaya Pasar Turi, Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Malang, dan Stasiun Jember.
“Perseroan membuka layanan ini untuk mempermudah penumpang melengkapi syarat bepergian di masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022,” papar VP Public Relations PT KAI, Joni Martinus, dikutip dari CNN Indonesia. “Khususnya pelanggan dengan usia di bawah 12 tahun yang diwajibkan menunjukkan hasil negatif tes PCR mulai 24 Desember 2021.”
Layanan PCR di stasiun merupakan hasil kerja sama PT KAI dengan PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) alias RNI melalui anak usahanya, Rajawali Nusindo, dan dengan PT Indofarma Tbk melalui anak usahanya, Farmalab Indo Utama. “Nantinya jumlah stasiun yang akan melayani tes PCR di stasiun akan ditambah secara bertahap,” sambung Joni.
Untuk mendapatkan layanan PCR di stasiun, calon penumpang harus menunjukkan kartu identitas, tiket atau kode booking KA jarak jauh. Calon penumpang lantas melakukan tes dan membayar Rp195 ribu per pemeriksaan. Hasil tes PCR nantinya akan keluar maksimal 1 x 24 jam dan akan dikirim ke email calon penumpang dan sudah terintegrasi aplikasi PeduliLindungi.
Leave a Reply