Khusus Ramadan Penumpang Diizinkan Buka Puasa di Dalam KRL

commuter line

Jakarta – Selama ini para rel listrik () memang tidak diizinkan untuk makan dan minum di dalam KRL. Namun khusus bulan Ramadan, Commuter (KCJ) memperbolehkan penumpang untuk makan dan minum di dalam ketika berbuka puasa.

“Berbeda dengan hari-hari biasa, khusus selama bulan Ramadan larangan untuk makan dan minum di dalam KRL ditiadakan mulai waktu berbuka puasa hingga satu jam setelahnya,” kata Eva Chairunisa, VP Komunikasi PT KCJ, Senin (5/6).

Eva menuturkan jika PT KCJ memang menerapkan larangan makan dan minum di dalam KRL. Namun seperti tahun-tahun sebelumnya, pada bulan Ramadan 1438 Hijriah juga diterapkan kebijakan khusus untuk para penumpang yang kebetulan sedang melaksanakan ibadah puasa dan melakukan dengan KRL. Kebijakan ini sengaja diterapkan untuk memudahkan para berbuka puasa di tengah perjalanan dengan KRL.

“Petugas di dalam KRL maupun di turut berperan aktif memberi kepada para pengguna terkait waktu berbuka puasa. Pemberlakuan toleransi ini sudah berlangsung sejak tiga tahun terakhir,” tutur Eva.

Walau diizinkan makan dan minum dalam commuter line, pihak PT KCJ tetap mengimbau para penumpang supaya menjaga ketertiban dan kebersihan di dalam commuter line terutama ketika memasuki waktu buka puasa sampai 1 jam ke depan.