Terinspirasi Train to Busan, LRT Jakarta Hadirkan Zombie di Kereta

LRT Jakarta bekerja sama dengan event organizer Pandora Box menggelar kegiatan 'Train to Apocalypse' - www.instagram.com (@boxpandora.id)

Pernah menonton film ‘Train to Busan’ dan ingin merasakan keseruan yang sama dikejar-kejar zombie? Jika iya, LRT Jakarta bekerja sama dengan event organizer Pandora Box menggelar ‘Train to Apocalypse’ yang berlangsung mulai tanggal 5 Agustus 2022 hingga 11 September 2022 mendatang, yang memang terinspirasi dari film asal Korea Selatan tersebut.

“Train to Apocalypse merupakan wahana teatrikal yang menyajikan pengalaman bernuansa zombie di Boulevard Utara dan Stasiun Velodrome LRT Jakarta,” papar GM Corporate Secretary LRT Jakarta, Sheila Maharshi, dilansir dari Detik Finance. “Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong industri kreatif dan hiburan, khususnya di .”

Sheila melanjutkan, selain menjalankan tugas utama memberikan jasa kepada masyarakat, LRT Jakarta juga terbuka untuk berbagai bentuk kolaborasi dengan pihak-pihak penyelenggara kegiatan, yang tentunya tetap mengedepankan faktor keamanan dan keselamatan , tidak mengganggu operasional bisnis, dan tidak melanggar kaidah-kaidah maupun visi misi .

Mengutip akun Instagram resmi Box Pandora, wahana ‘Train to Apocalypse’ akan menggunakan kereta sungguhan dan bergerak menuju stasiun atau wahana berikutnya. Kereta akan berangkat dari Stasiun LRT Jakarta Boulevard setiap hari Senin hingga Jumat pukul 14.00 sampai 21.00 WIB serta Sabtu, Minggu, atau hari libur mulai pukul 13.00 sampai 22.00 WIB. Namun, kereta tidak berangkat pada pukul 18.00 sampai 19.00 WIB karena break.

Masih menurut referensi yang sama, bagi masyarakat yang ingin merasakan sensasi dikejar-kejar zombie dalam ‘Train to Apocalypse’, akan dikenakan tiket sebesar Rp60 ribu pada hari weekday atau Rp75 ribu pada weekend dan hari libur, dan tiket dapat dibeli secara online lewat Tiket.com. Namun, apabila membawa kendaraan pribadi, akan dikenakan tambahan untuk parkir mulai Rp2 ribu sampai Rp5 ribu.

Sebelumnya, LRT Jakarta telah beberapa kali mengadakan kegiatan kolaboratif yang melibatkan aktivitas di stasiun LRT Jakarta ataupun di dalam kereta, di antaranya kegiatan fashion show dalam rangka launching salah satu merk busana lokal, kegiatan pekan kebudayaan dengan Korea Culture Center, bermain musik di kereta, pertunjukan barongsai, hiburan di kereta dalam rangka Natal dan Tahun Baru, dan berbagai kegiatan serupa.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*