Profil ‘Stadela’ Alias Stasiun Depok Lama (DP)

Depok (DP) atau yang biasa disapa ‘Stadela’ () merupakan sebuah stasiun api yang berada di wilayah Daerah Operasional 1 Jakarta. Stasiun ini tepatnya berlokasi di Jalan Stasiun Depok, Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat. Stasiun yang berdiri di ketinggian +93 mdpl ini berada di antara Stasiun Citayam dan Stasiun Depok Baru.

Stasiun Depok Lama merupakan salah satu stasiun tertua di area yang telah berdiri sejak jaman pendudukan kolonial . Stasiun ini berada di Batavia-Buitenzorg (Jakarta – Bogor) dan memiliki sebuah Dipo yang menjadi Dipo KRL terbesar se-Asia Tenggara.

Stasiun Depok Lama memiliki 4 jalur aktif yang penggunaannya sedikit unik. Jika di stasiun-stasiun lain sepur belok diletakkan pada jalur 1 atau 4, maka di Stasiun Depok Lama sepur beloknya justru diletakkan pada jalur 2 dan 3. Keseharian Stasiun Depok lama melayani perhentian dan pemberangkatan KRL Yellow Line dan Red Line dengan rincian sebagai berikut :

  • Red Line Local/Express ke Bogor dan Jakarta Kota
  • Red line Local/Express ke Jakarta Kota (Depok Branch)
  • Yellow Line Local/Express ke Bogor dan Jatinegara
  • Yellow Line Local/Express ke Nambo (Nambo Branch)
  • Yellow Line Local/Express ke Jatinegara (Depok Branch)
  • Yellow Line Local/Express ke Nambo dan Duri (Nambo Branch)
  • Yellow Line Local/Express ke Bogor dan Kampung Bandan (Kampung Bandan Branch)
  • Yellow Line Local/Express ke Bogor dan Duri (Duri Branch)

Beberapa keberangkatan dari KRL Red Line di Stasiun Depok Lama untuk Relasi Bogor – Jakarta Kota PP adalah sebagai berikut :

No. KRL Relasi Stasiun Persinggahan Berangkat Tiba
 1041 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 04:28:00 04:29:00
 1043 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 04:38:00 04:39:00
 1047 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 04:48:00 04:49:00
 1049 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 04:58:00 04:59:00
 1051 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 05:08:00 05:09:00
 1053 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 05:18:00 05:19:00
 1057 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 05:33:00 05:34:00
 1061 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 05:53:00 05:54:00
 1063 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 06:03:00 06:04:00
 1065 Bogor – Jakarta Kota Stasiun Depok Lama 06:13:00 06:14:00
 1042 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 06:40:00 06:41:00
 1044 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 06:55:00 06:56:00
 1050 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 07:10:00 07:11:00
 1052 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 07:21:00 07:22:00
 1054 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 07:36:00 07:37:00
 1060 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 07:56:00 07:57:00
 1062 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 08:09:00 08:10:00
 1066 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 08:25:00 08:26:00
 1068 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 08:33:00 08:34:00
 1072 Jakarta Kota – Bogor Stasiun Depok Lama 08:52:00 08:53:00

Keterangan : Jadwal selengkapnya dapat dilihat langsung pada situs resmi KRL Jabodetabek

Selain KRL, Stasiun Depok Lama juga menjadi tempat mangkalnya beberapa angkutan umum, diantaranya Miniarta M04 (rute Pasar Minggu – Depok Timur), Angkot D02 (rute Depok – Depok II Tengah), Angkot D05 (rute Depok – Citayam), Angkot D07 (rute Depok – Pitara), Angkot D09 (rute Depok – Kampung Sawah), Angkot D10 (rute Depok – Kampung Sawah via Parung Serab), dan PPD AC 18 (rute Depok Timur – Pulogadung).