
Jakarta – PT KRL Commuter Jabodetabek (KCJ) resmi mengoperasikan Stasiun Ancol di rute Jakarta Kota – Tanjung Priok pada hari Sabtu lalu (25/6).
Pembukaan stasiun ini semata dilakukan PT KCJ untuk memudahkan warga masyarakat yang hendak berwisata ke Taman Impian Jaya Ancol. KJC juga akan mengoperasikan shuttle bus dari Stasiun Ancol ke lokasi wisata di tepi pantai Jakarta itu, khusus pada tanggal 6-10 Juli.
“Benar sudah resmi beroperasi. Mudah-mudahan stasiun ini bisa mengurangi kepadatan penumpang di Stasiun Jakarta Kota saat libur Lebaran nanti,” sebut Eva Chairunnisa, Kepala Humas KCJ, Sabtu (25/6).
Sebelumnya, Direktur Utama (Dirut) PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Muhammad Nurul Fadhila menyatakan, pengoperasian kembali Stasiun Ancol itu merupakan hasil pembenahan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop I Jakarta.
Untuk saat ini, tersedia enam jadwal keberangkatan di rute perjalanan Ancol – Jakarta Kota. Keberangkatan dari Stasiun Jakarta Kota akan dimulai pukul 06.35, 08.25, 11.40, 13.05, 14.25, dan 17.00 WIB. Sedangkan keberangkatan dari Stasiun Ancol, dimulai pukul 08.00, 11.15, 12.35, 14.00, 16.35 dan 17.55 WIB.