Volume Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Tembus 943.650 Sepanjang Libur Idul Adha

PT KAI Masih Belum Buka Penjualan Tiket Kereta untuk Mudik Lebaran
VP Public Relations KAI Joni Martinus - www.cirebonbribin.com

Jakarta – PT Indonesia (KAI) mengumumkan adanya kenaikan volume Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) yang signifikan selama periode libur panjang Idul Adha 2023, yaitu mulai Selasa (27/6) sampai hari Minggu (2/7). Adapun penumpang KA jarak jauh selama periode tersebut mencapai 943.650 orang.

“Volume penumpang kereta api jarak jauh mencapai 943.650 penumpang rata-rata 157.275 penumpang per hari, naik 68 persen dibanding periode yang sama awal Juni,” ujar VP Public Relations KAI, Joni Martinus, Selasa (4/7), seperti dilansir dari Kompas.

Selama periode yang sama awal Juni, yaitu Selasa (6/6) sampai Minggu (11/6), jumlah penumpang kereta api jarak jauh tercatat mencapai 563.142 penumpang atau rata-rata 93.857 penumpang per hari.

Adapun 10 kereta api dengan volume terbanyak selama periode libur Hari Raya Idul Adha, antara lain KA Argo Parahyangan (Gambir-Bandung PP) 110.784 penumpang, KA Serayu (Pasarsenen – Purwokerto PP) 69.738 penumpang, KA Airlangga (Pasarsenen – Surabaya Pasarturi PP) 68.624 penumpang, KA Sancaka (Yogyakarta – Surabaya Gubeng PP) 65.911 penumpang, KA Putri Deli (Medan – Tanjungbalai PP) 63.621 penumpang.

Kemudian, KA Joglosemarkerto (melingkar Jawa Tengah) 55.686 penumpang, KA Kaligung (Semarang Poncol – Cirebon Prujakan PP) 52.163 penumpang, KA Sri Tanjung (Lempuyangan – Ketapang PP) 51.245 penumpang, KA Kahuripan (Kiaracondong – Blitar PP) 50.191 penumpang, KA Ambarawa Ekspres (Semarang Poncol – Surabaya Pasarturi PP) 50.091 penumpang.

Dalam rangka mengakomodasi peningkatan volume penumpang pada periode libur panjang tersebut, pihak pun menambah 18 KAJJ. Dengan demikian, terdapat total 1.340 kereta api jarak jauh yang melayani masyarakat untuk momen libur panjang.

Lebih lanjut Joni menuturkan, antusiasme masyarakat dalam melakukan perjalanan dengan kereta api selama libur panjang akhir pekan lalu juga dipengaruhi oleh adanya yang diselenggarakan oleh KAI seperti Anti Jaim (Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah) dengan potongan hingga 25%. Promo tersebut berlaku untuk dari tanggal 25 Juni-9 Juli 2023.

“Terima kasih kami sampaikan kepada para pelanggan KAI atas pilihannya menggunakan kereta api selama libur panjang Idul Adha. Kami tetap berkomitmen untuk menyediakan kereta api yang aman, selamat, nyaman, dan sehat,” pungkas Joni.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*